Jurnalis Cilik, Sehari Menjadi Mahasiswa

Sekolah Dasar Islam Terpadu Insantama Kendari mengadakan kunjungan ke Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) IAIN Kendari. Kunjungan yang dilakukan pada 31 Oktober 2018 tersebut khusus untuk lebih dalam memahami tentang komunikasi dan jurnalistik.

Murid-murid Insantama yang berumlah 25 orang tersebut adalah murid yang memiliki ketertarikan pada bidang jurnalistik. Untuk lebih memperdalam pengetahuan mereka tentang jurnalistik, mereka diberikan pengetahuan mengenai  teknik dasar jurnalistik oleh beberapa staf dosen dari Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam. Selanjutnya mereka dibawah untuk berkunjung ke laboratorium Fatografi dan Sinematografi serta studio Radio Fajar IAIN Kendari  untuk melihat dan mendapatkan penjelasan mengenai perangkat komunikasi tersebut.

Menurut Rahmat guru pendamping mereka menjelaskan bahwa, tema dari kegiatan ini adalah Sehari Menjadi Mahasiswa.Kegiatan ini merupakan follow up dari materi sebelumnya yang diberikan di kelas. Diharapkan dengan kegiatan ini siswa mendapatkan wawasan tentang jurnalis, sekaligus pengenalan alat-alat yang cukup memadai di laboratorium Program Studi Komunikasi Penyiaran Islam.

Diterbitkan
Dikategorikan dalam Berita

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot gacor