50 Mahasiswa Prodi Komunikasi Penyiaran Islam Mengikuti Workshop Jurnalistik Dengan Tema “Wartawan Bisa Apa di Era Digital” Yang Dilaksanakan di IAIN Kendari

Penulis: Aldilal,M.I.Kom


M
emperingati Hari Pers Nasional Tahun 2022 yang dilaksanakan di Sulawesi tenggara sebagai Tuan Rumah telah banyak melaksanakan kegiatan sejak 06Februari 2022 di Kota Kendari, Salah satu kegiatan dalam rangkaian kegiatan Hari Pers Nasional,Kominfo mengadakan Workshop Jurnalistik yang diselenggarakan secara hybrid: online Zoom dan Offline di empat Kota yaitu Kota kendari, Jakarta, Solo dan Yogyakarta yang bertemakan “Jurnalistik bisa apa di Era Digital?” dilaksanakan secara langsung di Kendari dengan mempercayakan kampus IAIN Kendari sebagai tuan rumah dalam pelaksanaan Workshop Jurnalistik.

Kegiatan ini diselenggarakan untuk memperingati Hari Pers Nasional dengan menghadirkan Narasumberdiantaranya Menteri Kominfo, Dirjen Informasi & Komunikasi Publik, Ketua Umum PWI Pusat, Kepala Monumen Pers Nasional, Pemred Kompas.com, danlainnya. Kegiatan ini juga disambut oleh Walikota Kendari, ketua DPRD Kota Kendari, direktur SJI PWI Pusat dan Rektor IAIN Kendari. Kegiatan tersebut Dihadiri secara langsung oleh para Mahasiswa & Dosen lingkup IAIN Kendari di Aula Mini IAIN Kendari.

Workshop ini diikuti secara offline oleh sejumlah peserta dari kalangan mahasiswa, wartawan dan beberapa profesi lain yang berkesempatan mengikuti workshop jurnalistik secara Offline di Kendari sedangkan peserta lainnya yang berasal dari Kota Solo, Yogyakarta dan Jakarta bergabung secara online melalui aplikasi Zoom.

Dalam Sambutannya Kominfo Kendarimengatakan Saat ini khalayak/pengguna media tidak lagi memiliki batasan saat menggunakan media sosial, sehingga penting kita mengadakan workshop ini agar publik menjadi tahu bagaimana memanfaatkan media apalagi saat ini banyak kita temukan di media sosial itu adalah jurnalis instan”. Walikota Kendari H. Sulkarnain Kadir, SE., ME mengungkapkan “Ruang untuk para insan jurnalis telah terbuka lebar, ini adalah peluang bagi para jurnalis untuk memanfaatkan ruang digital. Ketua DPRD Sultra Abdurahman Saleh menambahkan juga dalam Sambutannya yakni Kita harus memanfaatkan media digital untuk mempromosikan semua aset kita agar bisa dikenal Negara lain seperti pariwisata kita di Sulawesi tenggara. Rektor IAIN Kendari Prof. Faizah Binti Awad, Mpd mengatakan “Semoga kegiatan inimenambah literasi bagi mahasiswa, khususnya kami IAIN Kendari memiliki Prodi Komunikasi Penyiaran Islam dan UKM Pers yang tentunya akan sangat membantu dalam mengikuti kegiatan workshop ini dan menjadi acuan tantangan para calon-calon jurnalis kedepannya

slot gacor