2019 FUAD Kelola Anggaran 610 Juta Rupiah

Memasuki tahun 2019 IAIN Kendari kembali menyusun rencana kegiatannya yang akan dikelola sepanjang setahun kedepan. Pada tahun 2019 ini Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) mendapatkan jatah anggaran sebesar  610.000.000  Rupiah. Anggaran ini untuk membiayai seluruh program 2019  yang telah direncanakan sebelumnya. Hal ini dituangkan dalam Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian dan Lembaga (RKAKL) pada masing-masing fakultas dan unit dalam lingkup IAIN Kendari.

Dalam rangka membahas dan memantapkan program yang telah tercantum dalam RKAKL tersebut maka pada tanggal 16 Januari 2019 dilaksanakan rapat dikalangan pimpinan FUAD dalam membahas RKAKL tersebut. Rapat dilaksnakan di ruang  Dekan dan dipimpin oleh Dr. Husain Insawan , M.Ag yang merupakan pelaksana tugas dekan FUAD sepeninggal Drs. Amri, M.Th.I yang meninggal duania awal januari lalu. Rapat turut dihadiri oleh seluruh jajaran pimpinan FUAD mulai dari wakil dekan, ketua program studi serta Kabag dan kasubag fakultas.

Dalam rapat tersebut dibahas tentang  rencana kerja dan alokasi dananya serta penangggungjawab dari setiap kegiatan yang telah tercantum dalam RKAKL tersebut. Selain untuk membiayai pengeluaran rutin fakultas seperti pembelian atk, pembayaran insentif dan lain sebagainya. Tahun ini Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah akan menggelar kegiatan pelatihan broadcasting dan sinematografi bagi mahasiswa FUAD, kegiatan ini berbeda dari kegiatan sebelumnya karena pelatihan ini akan mendatangkan pemateri dari Jakarta yang ahli dalam bidang broadcasting dan sinematografi. Berkembangnya pegetahuan broadcasting dan sinematografi ini dapat mengembangkan wawasan maupun keterampilan mahasiswa dalam mengembangkan  dan menyiarkan dakwah. Hal ini dipandang perlu untuk meningkatkan kualitas luaran sarjana FUAD kedepan.

Diterbitkan
Dikategorikan dalam Berita

Tinggalkan komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

slot gacor